Wednesday 16 July 2014

Selamat Pagi Morning ... !! (KIA On Tour)

KIA Morning (dokumen pribadi)

Eaaa.. dari judul kayaknya saya sok-sokan Nginggris ya :), padahal itu judulnya sudah betul lho. Morning itu adalah salah satu city car baru keluaran KIA. Walaupun city car, tapi KIA tidak main-main dalam mendesainnya, baik desain interior, eksterior, maupun mesinnya. Morning ini memang diperuntukkan untuk kalangan menengah. Namun, dengan harga Rp 128.000.000 an, perfoma Morning tidak kalah saing dengan mobil-mobil yang satu spek dengannya.
Eksteriornya didesain maskulin walaupun dengan warna-warna yang cerah. Desain interior kursinya nyaman sekali untuk punggung, dan mempunyai leg room yang luas juga, sehingga penumpang tidak cepat pegal kalau berkendara agak jauh, terutama penumpang di kursi belakang. Morning ini memang hanya bisa menampung 5 orang, 1 driver, 1 penumpang depan dan 3 penumpang belakang. Walaupun belum dilengkapi dengan air bag, tapi seluruh penumpang aman dengan seat belt (tidak hanya penumpang di depan, melainkan di belakang juga masing-masing mendapatkan seat belt). Hanya saja, saya agak kurang sreg dengan bahan yang digunakan untuk melapisi kursi, karena terbuat dari kanvas, agak susah kalau mencuci tumpahan-tumpahan, hehe.. :). Namun, justru bahan pelapis kursi itulah yang membuat interior Morning menjadi lebih elegan.

Leg room KIA Morning yang luas (sumber gambar)
ACnya juga tidak hanya bisa disetel dingin tetapi juga bisa disetel hangat. Untuk Mak-Mak seperti saya, melihat kapasitas bagasi juga penting, ya lah kan rempong barang bawaannya. Bagasi Morning termasuk luas untuk ukuran city car, bahkan kursi belakang bisa ditekuk ke depan untuk menambah ukuran bagasi lagi. Namun, kalau membawa bayi yang di taruh di car seat, leg room yang luas juga membantu untuk meletakkan barang. Morning ini juga dilengkapi dengan Eco Technology yang membuatnya menjadi hemat bahan bakar. Untuk setirnya, kata Bang Dzulfikar (blogger yang jadi driver waktu itu :)) nyaman, karena mengikuti kecepatan mobil, setirnya ringan saat lambat dan mau parkir, serta stabil saat kecepatan tinggi.

Ruang di bagian depan KIA Morning (dokumen pribadi)
Eh.. kok saya tiba-tiba jadi semacam ahli mobil gini ya.. hehe. Nggak kok, saya masih tetap sebagai penumpang. Alhamdulillah hari Minggu (13/7) kemarin, saya berkesempatan untuk menjajal perfoma dari mobil-mobil keluaran KIA di KIA On Tour Cilandak Town Square. Ya.. semua itu berkat BRId yang mengundang kami :). Selain KIA Morning, saya juga menjajal perfoma dari KIA All New Sorento, KIA New Sportage, dan KIA All New Rio.  Masing-masing mempunyai kelebihan sendiri, ya ada harga ada barang begitulah kira-kira :).

KIA On Tour ini diselenggarakan di 4 kota, dan Jakarta adalah kota kedua setelah Bandung. Bulan Agustus nanti KIA akan tour ke Makasar dan berakhir di Surabaya pada bulan Oktober. So.. cek twitternya KIA ya di @kiamotorsid atau websitenya http://kia.com. Karena para pengunjung boleh menjajal mobil KIA hanya dengan menunjukkan SIM A/B dan mengisi formulir. Selain itu banyak sekali games-games seru dan lomba foto bersama Fulleco. Nah, ada promo pembelian KIA selama Juni - Agutustus 2014, akan berkesempatan untuk mendapatkan hadiah seperti 3 KIA Morning 1.0, 3 paket wisata ke Korea, 33 BB Z3, dan 33 voucher MAP @Rp 1.000.000,- tentunya diundi terlebih dulu :). Jadi untuk yang di Makasar dan Surabaya, siap-siap nanti KIA bakal datang kesitu :).

Teman-teman dari BRId yang ikut test drive (sumber gambar)

2 comments:

  1. Hallo kakak, ternyata bu guru juga yah hehe

    ReplyDelete
    Replies
    1. Hallo juga, iya nih.. hehehe... Fotonya saya culik ya Pak, dua. :)

      Delete

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...